Polres Bengkayang Gelar Latihan Pengendalian Massa, Tingkatkan Profesionalisme Personel Hadapi Dinamika Kamtibmas

 



Bengkayang, Kalbar – [Mitrabhayangkara.my.id]- Personel Polres Bengkayang melaksanakan Latihan Pengendalian Massa (Dalmas) di Lapangan Apel Polres Bengkayang, Senin (15/9/2025) pagi. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Bengkayang, AKBP Syahirul Awab, S.Sos., S.I.K., dan diikuti oleh PJU, perwira staf, serta personel gabungan dari berbagai fungsi.


Latihan diawali dengan apel persiapan. Dalam arahannya, Kapolres menekankan pentingnya menjaga marwah institusi Polri di tengah sorotan publik, khususnya melalui media sosial. Ia juga mengingatkan agar seluruh personel bertindak profesional sesuai aturan dan SOP dalam melayani masyarakat.




“Setiap laporan dari masyarakat harus diterima, dikaji, dan diberikan pemahaman dengan baik. Personel Polres Bengkayang juga harus memegang teguh arahan Kapolda Kalbar, yakni Responsif, Partnership, dan Solutif dalam setiap pelaksanaan tugas,” tegas Kapolres.


Lebih lanjut, ia menekankan bahwa latihan Dalmas bukan sekadar rutinitas, melainkan upaya peningkatan kemampuan teknis dan kesiapan personel dalam mengantisipasi potensi dinamika Kamtibmas di wilayah Kabupaten Bengkayang.




Dalam kegiatan tersebut, personel diperagakan pergelaran kekuatan, kelengkapan Dalmas seperti tameng, tongkat T, body armor, tali dalmas, hingga kendaraan AWC. Latihan dipimpin Kasat Samapta Polres Bengkayang, IPTU Dwiyanto Bhanu Susilo, S.I.P., M.H., dengan tahapan mencakup negosiasi, Dalmas awal dan lanjut, penanganan provokator, penanganan medis, hingga simulasi penggunaan gas air mata dan semprotan AWC.


Kegiatan berlangsung hingga pukul 11.30 WIB dengan situasi aman dan terkendali.


Latihan ini sekaligus menjadi momentum untuk memperkuat soliditas, koordinasi, dan kesiapan Polres Bengkayang dalam menghadapi setiap kemungkinan eskalasi keamanan di tengah masyarakat.


Pewarta:Budiman.MB

Humas Polres Bengkayang 

Post a Comment

Selamat Datang

To be published, comments must be reviewed by the administrator *

Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1