Aksi Humanis Polres Bengkayang, Bantu Masyarakat Saat Patroli Pagi di Pusat Kota




Bengkayang, Kalimantan Barat– [Mitrabhayangkara.my.id]–Kepedulian dan respons cepat ditunjukkan personel Polres Bengkayang saat melaksanakan patroli pagi di wilayah Kecamatan Bengkayang, Selasa (20/1/2026) pagi. Di tengah tugas rutin menjaga kamtibmas, personel piket (Pamapta) bersama KA SPKT tak segan turun langsung membantu masyarakat yang mengalami kesulitan di jalan.


Kegiatan patroli yang berlangsung sejak pagi hari tersebut menyasar sejumlah titik strategis, mulai dari Jalan Raya Sanggau Ledo, kawasan pasar, Jalan SMA Asisi, hingga Jalan Masjid Jami Babussalam. Patroli difokuskan pada pengaturan lalu lintas, pemantauan aktivitas masyarakat, serta pengamanan di lingkungan sekolah.


Dalam pelaksanaannya, personel patroli menemukan sebuah kantong plastik berisi jagung milik warga yang terjatuh dan berserakan di Jalan depan JNE Bengkayang. Tanpa ragu, anggota Pamapta langsung membantu mengumpulkan kembali jagung tersebut dan menyerahkannya kepada pemiliknya.




Selain itu, personel juga melakukan pemantauan di sekitar SPBU Jalan Basuki Rahmat Bengkayang serta pengaturan dan monitoring arus kendaraan orang tua yang menjemput anak-anak di sekolah dasar dan menengah di wilayah tersebut, guna mencegah kemacetan dan potensi kecelakaan.


Kapolres Bengkayang AKBP Syahirul Awab, S.Sos., S.I.K. melalui KA SPKT Polres Bengkayang IPTU Oman Kurniyanto menyampaikan bahwa patroli ini merupakan wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat.


“Patroli tidak hanya bertujuan menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga untuk memberikan rasa aman serta membantu masyarakat yang membutuhkan. Aksi kecil seperti membantu warga yang kesulitan di jalan adalah bagian dari pelayanan Polri kepada masyarakat,” ujarnya.




Ia menambahkan, Polres Bengkayang akan terus mengedepankan pendekatan humanis dalam setiap kegiatan kepolisian, sehingga kehadiran anggota Polri benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.


Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan oleh KA SPKT Polres Bengkayang IPTU Oman Kurniyanto bersama Pamapta Regu II IPDA Priyo, S.H., dan personel Satsamapta Bripda Ade Dwinurcahyo. Kehadiran mereka mendapat respons positif dari warga yang merasa terbantu dan lebih aman dengan kehadiran polisi di lapangan.


Sumber:Humas Polres Bengkayang 

Pewarta:Budiman.Mb

Post a Comment

Selamat Datang

To be published, comments must be reviewed by the administrator *

Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1