SIDOARJO,JATIM,Mitra Bhayangkara.my.id -Dalam rangka memperkuat ketahanan nasional melalui sektor pangan lokal, Bhabinkamtibmas Desa Buncitan Aiptu Sulaiman dari Polsek Sedati Polresta Sidoarjo mengunjungi lokasi budidaya tanaman pandan yang dikelola oleh petani desa setempat, Sabtu (21/6/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen ketahanan pangan Polresta Sidoarjo dan mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, khususnya dalam mewujudkan swasembada pangan di tingkat desa.
Kunjungan tersebut juga sebagai wujud nyata bahwa Polisi cinta petani. Aiptu Sulaiman memberikan arahan dan motivasi kepada petani agar terus semangat dalam mengembangkan budidaya tanaman pandan yang bernilai ekonomis tinggi serta berpotensi menopang kebutuhan gizi masyarakat.
“Kami hadir untuk mendampingi dan memberi semangat kepada para petani agar terus maju. Ketahanan pangan tidak hanya soal produksi, tapi juga kolaborasi antara petani dan semua pihak, termasuk kepolisian,” ujar Aiptu Sulaiman
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing dalam arahannya sebelumnya juga telah menekankan pentingnya sinergi Bhabinkamtibmas dalam mendorong pembangunan di bidang pangan dan penguatan ketahanan desa.
Melalui pendekatan humanis seperti ini, Polsek Sedati Polresta Sidoarjo berkomitmen hadir sebagai sahabat petani dalam setiap langkah menuju desa tangguh pangan, sebagai bagian dari upaya mendukung program ketahanan nasional.
(Redho)