Kayong Utara,Kalbar,MitraBhayangkara.my.id - Di tengah bulan Ramadan yang penuh berkah, Polsek Sukadana melakukan kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat setempat. Kegiatan ini berlangsung pada Senin, (11/03/2025), di wilayah Kecamatan Sukadana, tepatnya di Simpang Empat Jl. Batu Daya, Desa Sutera, Sukadana, yang dimulai pukul 16.00 WIB dan berlangsung hingga pukul 17.00 WIB.

Kapolsek Sukadana, IPTU Tatang Solihin S.AP, bersama personil Polsek Sukadana turun langsung dalam acara tersebut. Ditemani oleh beberapa petugas, seperti Kanit Reskrim, Kanit Intel, Kspkt, Kanit Sabhara, dan Bhabinkamtibmas, mereka membagikan takjil yang terdiri dari makanan ringan dan minuman segar untuk membatalkan puasa. Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat, dengan situasi yang aman dan kondusif sepanjang acara.

Kegiatan berbagi takjil ini menjadi salah satu bentuk kepedulian Polsek Sukadana terhadap masyarakat, serta sebagai upaya mempererat tali silaturahmi antara kepolisian dan warga. "Kami berharap dengan kegiatan ini, hubungan antara kepolisian dan masyarakat semakin harmonis, khususnya dalam suasana Ramadan yang penuh kebersamaan," ujar Kapolsek Sukadana.(SS)