Kapolsek Teluk Batang Berbagi Pesan Kebaikan dengan Tema “Saling Mendoakan Sesama Umat Muslim


Kayong autara,Kalbar,MitraBhayangkara.my.id -Polres Kayong Utara, Polda Kalbar bulan suci Ramadhan menjadi momen yang penuh berkah dan kesempatan bagi umat Muslim untuk mempererat silaturahmi dan saling berbagi kebaikan. Salah satu kegiatan yang dilaksanakan untuk meningkatkan kualitas ibadah selama Ramadhan adalah Kultum atau kuliah tujuh menit yang diadakan di masjid-masjid setempat. Pada Kamis malam, (20/03/2025), bertempat di Masjid Babul Mukminin, Desa Teluk Batang, Kecamatan Teluk Batang, telah berlangsung Kultum yang diisi oleh Kapolsek Teluk Batang, IPDA Ipnu Hafizh, S.H. 


Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka memperingati dan meraih berkah dari Bulan Ramadhan. Dengan tema yang sangat relevan, yakni “Saling Mendoakan Sesama Umat Muslim”, Kapolsek Teluk Batang mengajak jemaah untuk memperkuat rasa kebersamaan dan saling mendoakan agar diberikan kekuatan dalam menjalani ibadah puasa serta diberi keselamatan dan keberkahan selama bulan suci ini.
 
"Ramadhan adalah waktu yang penuh dengan keberkahan, yang tidak hanya berkaitan dengan ibadah puasa, tetapi juga dengan mempererat hubungan antara sesama umat Muslim. Salah satu bentuk kebersamaan itu adalah dengan saling mendoakan. Doa adalah salah satu bentuk ikatan hati yang dapat memperkuat ukhuwah Islamiyah," ujar Kapolsek dalam ceramahnya.


Kultum yang berlangsung khidmat ini ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Kapolsek, yang berharap agar seluruh umat Muslim diberikan kesehatan, keberkahan, serta keselamatan dalam menjalani ibadah puasa dan kehidupan sehari-hari. Kegiatan ini menjadi momen yang sangat berarti bagi warga Teluk Batang dalam meningkatkan kualitas ibadah serta mempererat tali persaudaraan antar sesama umat Muslim.(San)

Post a Comment

Selamat Datang

To be published, comments must be reviewed by the administrator *

Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1
Post ADS 1