Singkawang Kalbar[MitraBhayangkara.my.id]Dalam acara Puncak perayaan Cap Go Meh 2576 Kota Singkawang dihadiri langsung oleh Wakil Presiden (Wapres) RI Gibran Rakabuming Raka. Kedatangan Wapres Gibran disambut Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Harisson bersama jajaran Forkopimda Kalbar, dan para pejabat lainnya di Panggung VIP, depan Kantor Wali Kota Singkawang, Rabu pagi(12/2/25)
Selain Wapres, event Nasional ini juga dihadiri Wakil MPR RI, Wakil Menteri Kebudayaan RI, Wakil Menteri Ekraf, Wakil Menteri Dalam Negeri, Kedutaan Maroko, Utusan Presiden RI Bidang Pariwisata, seluruh jajaran dari Pemerintah Provinsi dan Singkawang Bengkayang Sambas.
Orang nomor dua di Republik Indonesia itu tiba di Bandara Kota Singkawang menggunakan pesawat kepresidenan sekitar pukul 07.00 WIB. Wapres Gibran kemudian langsung menuju Panggung VIP untuk membuka puncak perayaan Cap Go Meh Kota Singkawang Tahun 2025. Ia didampingi istri, Selvi Gibran Rakabuming, turut menyaksikan parade ratusan tatung yang beratraksi secara bergantian di depan Panggung VIP.
Kehadiran Wakil Presiden Republik Indonesia ini Dalam upaya mewujudkan salah satu misi Asta Cita ke-8, yaitu “Harmoni Lingkungan, Budaya, dan Toleransi Beragama”, Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming menghadiri Festival Cap Go Meh Singkawang 2025 yang berlangsung di depan Kantor Wali Kota Singkawang, Jl. Firdaus No. 1, Pasiran, Kecamatan Singkawang Barat, Kota Singkawang.
Pada kesempatan ini, Wapres turut memukul Loku dalam seremoni pembukaan dan menyaksikan Pawai Tatung yang diikuti oleh ribuan peserta termasuk dari negeri jiran Malaysia dan Brunei Darussalam. Tampak pula, Wapres bersama Ibu Selvi Gibran Rakabuming berinteraksi dengan barongsai yang datang mendekati.
Wapres Gibran menilai, Festival Cap Go Meh di Singkawang tidak hanya menjadi peristiwa budaya, tetapi juga momentum untuk mempererat persatuan dalam keberagaman Indonesia, sebagai modal untuk bersama-sama merancang masa depan bangsa yang lebih gemilang. Selain itu, Wapres juga berharap, festival ini dapat meningkatkan sektor pariwisata dan perekonomian lokal, selaras dengan misi Asta Cita lainnya yang berfokus pada pembangunan ekonomi berkelanjutan.
Kehadiran Wapres kekota Singkawang mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat. Momen ini mencerminkan semangat inklusivitas dan penghormatan terhadap keberagaman budaya di Indonesia dan menunjukkan komitmen pemerintah dalam mendukung keberagaman budaya dan memperkuat persatuan bangsa.
Jurnalis' Budiman.MB