Kapolres Semarang Berikan Himbauan dalam Kegiatan Sedekah Bumi di Kec. Bancak


MitraBhayangkara.my.id, Semarang - Kapolres Semarang, AKBP Ike Yulianto W, SH. SIK. MH., menghadiri kegiatan Sedekah Bumi di Dusun Gunung, Desa Bantal, Kecamatan Bancak pada Kamis malam, 25 Juli 2024. Dalam acara yang dihadiri ribuan jamaah dari warga Kecamatan Bancak dan luar kota, Kapolres Semarang memberikan himbauan kepada para hadirin.

 

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan acara Sholawatan yang turut mengundang ulama karismatik, Habib Muhammad Zaidan Yahya bin Haidar bin Yahya. Sebelum Habib Muhammad Zaidan memberikan ceramah, Kapolres Semarang bersama sejumlah tokoh Forkopimcam Kecamatan Bancak mengajak para jamaah untuk menjaga kondusifitas di wilayah Kabupaten Semarang.

 


Kapolres Semarang menjelaskan bahwa kehadiran dalam kegiatan Sholawatan ini merupakan bagian dari upaya Cooling System dari pihak Polres Semarang, mengingat agenda kegiatan nasional yang akan datang. Tujuan utamanya adalah agar semua kegiatan dapat berjalan dengan aman dan lancar.

 

"Saya mewakili Bapak Kapolda Irjen Drs. Ahmad Luthfi menyampaikan pesan beliau melalui kegiatan Sholawatan ini. Kami mengajak seluruh jamaah Sholawatan untuk bersama-sama berdoa memohon situasi Kabupaten Semarang tetap kondusif, terutama menjelang agenda penting seperti pemilihan kepala daerah serentak," ungkap AKBP Ike.

 

Kegiatan dilanjutkan dengan lantunan Sholawat yang dipimpin langsung oleh Habib Zaidan, menciptakan suasana meriah dan khidmat. Habib Zaidan juga mendoakan agar seluruh warga Kabupaten Semarang beserta para pimpinan instansi mendapat berkah, keamanan, dan situasi yang kondusif dari Allah SWT.

 

Pukul 23.45 WIB, kegiatan berakhir dan para jamaah meninggalkan lokasi dengan pengamanan dari jajaran Personel Polres Semarang. Suasana kegiatan yang penuh kekhidmatan diharapkan dapat membawa berkah dan kebaikan bagi Kabupaten Semarang.


(Soleh)

Post a Comment

Selamat Datang

To be published, comments must be reviewed by the administrator *

Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1
Post ADS 1