MitraBhayangkara.my.id, Manado - Polres Kepulauan Talaud turut serta dalam kegiatan audit kinerja tahap II T.A. 2024 yang diadakan oleh Tim Inspektorat Pengawasan Umum Polri (Itwasum) di ruang Vicon Polresta Manado pada hari Senin, 24 Juni 2024 pagi.
Audit kinerja tahap II T.A. 2024 menyoroti aspek pelaksanaan dan pengendalian, fokus pada pemeriksaan dokumen program kegiatan, capaian hasil, dan pertanggungjawaban penggunaan anggaran. Pemeriksaan dipimpin oleh Ketua Tim, Kombes Pol Dr. Sulastiana, M.Si., CRGP., CHCM., CRPP, bersama timnya.
Kapolres Kepulauan Talaud, AKBP Muhammad Chaidir, SH, SIK, MM, serta Para Kabag, Kasat, Kasi, dan Operator Polres Kepulauan Talaud turut hadir dalam kegiatan audit tersebut. Kapolres menjelaskan bahwa Polres Kepulauan Talaud menjalani audit sebagai bagian dari pertanggungjawaban kinerja, pencapaian, dan pengelolaan keuangan.
Kegiatan audit berlangsung dari pagi hingga siang hari, di mana setiap bagian dan satuan fungsional diperiksa secara detail oleh Tim Itwasum Polri bersama konsultan BPKP. Setelah selesai, kegiatan audit untuk Polres Kepulauan Talaud dinyatakan selesai, dan tinggal menunggu hasil dari audit tersebut.
Setelah kegiatan selesai, rombongan personel Kepulauan Talaud langsung kembali ke wilayahnya untuk melanjutkan tugas sebagai pelindung, pengayom, pelayanan masyarakat, dan penegakan hukum.
(Sofyan Mamonto)