MitraBhayangkara.my.id, Blitar - Kodim 0808/Blitar menyelenggarakan kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu Pramuka Saka Wira Kartika Tahun 2024 di lapangan depan Kompi A Yonif 511/DY, Kelurahan Karangtengah, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar pada Sabtu, 22 Juni 2024. Kegiatan ini bertujuan membentuk generasi muda yang memiliki karakter kokoh, cinta tanah air, dan kesadaran akan pentingnya pelestarian lingkungan.
Dalam tema "Bersatu Dengan Alam Membentuk Generasi Muda Yang Berkarakter, Berwawasan Kebangsaan Dan Peduli Lingkungan," peserta diharapkan dapat memahami nilai-nilai alam, memperkuat kepemimpinan, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya lingkungan yang sehat dan lestari.
Dandim 0808/Blitar, Letkol Inf Hendra Sukmana, menyampaikan harapannya agar generasi muda menjadi agen perubahan yang penuh kepedulian terhadap lingkungan sekitar dan memahami pentingnya keberlanjutan lingkungan hidup.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar, serta membantu generasi muda untuk tumbuh menjadi pemimpin yang berintegritas, berwawasan kebangsaan, dan peduli terhadap lingkungan.
(Kontributor : Dim0808)